Siapa yang tidak tahu dengan R.A. KARTINI, Beliau adalah perintis jalan kebangkitan wanita Tanah Air asal Jepara yang lahir pada 21 April tahun 1879. KARTINI berjuang lewat tulisan-tulisannya, menyuarakan suara wanita untuk mendapatkan perlakuan yang sama dan dapat mencapai kebebasan memperoleh pendidikan yang tinggi seperti golongan pria (pada zamannya). Atas kegigihannya memperjuangkan hak kaum wanita, saat ini wanita lebih dihargai, dijunjung tinggi, dan dihormati. Maka dari itu, untuk mengenang jasa-jasa Beliau setiap tanggal 21 April
diperingati Hari KARTINI sebagai hari perempuan Rakyat Indonesia.
|
SMK SENI INDRAMAYU |
SMK SENI INDRAMAYU salah satu Sekolah Kejuruan yang ada di Desa Sukamelang, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu ikut andil dalam memperingati hari KARTINI dengan melaksanakan Upacara Bendera untuk mengenang jasa-jasa Beliau. Upacara dipimpin oleh Ibu Jumiwang Sari, S.Pd., selaku perwakilan KARTINI masa kini, diikuti oleh jajaran Dewan Guru, Staff TU, dan siswa-siswi
SMK SENI INDRAMAYU. Dalam kegiatan tersebut para siswi-siswi memakai kebaya, kebiasaan seperti ini akan terus dilaksanakan untuk tahun-tahun berikutnya.
|
SMK SENI INDRAMAYU |
Esensi dari
memperingati hari KARTINI tentulah bukan sekedar ceremonial saja, peran adanya peringatan hari tersebut merupakan sebuah kebanggan tersendiri karena KARTINI menjadi pelopor untuk sebuah kemajuan wanita terutama di Indonesia.
|
SMK SENI INDRAMAYU |
Belum ada tanggapan untuk "SMK SENI INDRAMAYU MEMPERINGATI HARI KARTINI"
Post a Comment
Terimakasih telah mengunjungi blog saya, semoga bermanfaat.