Jogja Kota Batik Dunia - Jogjakarta merupakan ibu kota sekaligus pusat pemerintahan Daerah Istimewa Yogyakarta. Jogjakarta terkenal dengan kota kreatif, beragam karya seni dan kerajinan dapat kita temui dan telusuri di kota ini.
Batik adalah salah satu kerajinan khas yang menjadi ikonnya kota Jogjakarta. Disetiap sudut-sudut kota Jogja pasti akan sering kita jumpai kerajinan maupun karya seni batik. Ada salah satu tempat di Jogjakarta yang menjadi pusat kerajinan sekaligus desa wisata batik, yaitu di Kampung Giriloyo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul. Disana banyak kita jumpai para pengrajin batik tulis tradisional khas Jogja mulai dari anak remaja, dewasa, hingga orang tua. Memang sebagian besar pengrajin batik disana adalah perempuan. Mereka para perempuan hebat, berjuang untuk terus melestarikan tradisi sekaligus menopang perekonomian keluarga. Dari tangan-tangan trampil merekalah tercipta motif-motif batik yang elegan dan terkenal hingga mendunia.
Kampung Giriloyo yang menjadi pusat batiknya Jogjakarta sering kali kedatangan tamu-tamu asing dari berbagai negara, seperti Amerika, Asia, Eropa dan Afrika. Mereka tertarik dengan batik hasil karya pengrajin disana yang memiliki motif tradisional namun tetap elegan. Selain di Giriloyo, kerajinan batik dapat juga kita temukan di sepanjang jalan Malioboro, Pasar Beringharjo dan Mirota Batik yang menjadi sentra penjualan batik khas Jogja. Masih banyak lagi tempat-tempat kerajinan batik lainnya yang dapat kita kunjungi di Jogjakarta, seperti:
Batik adalah salah satu kerajinan khas yang menjadi ikonnya kota Jogjakarta. Disetiap sudut-sudut kota Jogja pasti akan sering kita jumpai kerajinan maupun karya seni batik. Ada salah satu tempat di Jogjakarta yang menjadi pusat kerajinan sekaligus desa wisata batik, yaitu di Kampung Giriloyo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul. Disana banyak kita jumpai para pengrajin batik tulis tradisional khas Jogja mulai dari anak remaja, dewasa, hingga orang tua. Memang sebagian besar pengrajin batik disana adalah perempuan. Mereka para perempuan hebat, berjuang untuk terus melestarikan tradisi sekaligus menopang perekonomian keluarga. Dari tangan-tangan trampil merekalah tercipta motif-motif batik yang elegan dan terkenal hingga mendunia.
Kampung Giriloyo yang menjadi pusat batiknya Jogjakarta sering kali kedatangan tamu-tamu asing dari berbagai negara, seperti Amerika, Asia, Eropa dan Afrika. Mereka tertarik dengan batik hasil karya pengrajin disana yang memiliki motif tradisional namun tetap elegan. Selain di Giriloyo, kerajinan batik dapat juga kita temukan di sepanjang jalan Malioboro, Pasar Beringharjo dan Mirota Batik yang menjadi sentra penjualan batik khas Jogja. Masih banyak lagi tempat-tempat kerajinan batik lainnya yang dapat kita kunjungi di Jogjakarta, seperti:
- Kampung Batik Ngasem (Lokasinya ada di sebelah barat Keraton Yogyakarta tidak jauh dari Jl. Malioboro)
- Desa Krebet (Ds. Krebet, Sendangsari, Kec. Pajangan, Bantul)
- Butik Batik Danar Hadi (Jalan Malioboro No 25 Yogyakarta)
- Batik Soga (Jalan Adi Sucipto Km 6 No 14 Bantulan Depok Sleman Yogyakarta)
- Saptohoedojo Art Gallery (Bertempat di Jalan Laksda Adi Sucipto Km 9 Yogyakarta)
- Butik Batik Paradise (Jl. Purbayan 24 Kotagede Yogyakarta)
- Tribuana Batik (Karangkajen III / 727 Yogyakarta)
- Batik Plentong (Alamat di Jalan Tirtodipuran Yogyakarta)
- APIP’S Kerajinan Batik (Lokasi di Jalan Pandega Marta 37A Pogung Yogyakarta 55284)
- Mataram Rumah Batik (Jalan Malioboro 67 Yogyakarta)
- Sogan Batik (alan Palagan Tentara Pelajar Km 10 Rejodani – Sariharjo - Ngaglik Sleman Yogyakarta)
- Batik Huza (Jalan Kaliurang Km. 9,3 No.4 Yogyakarta)
- Batik Genthong (Jalan Rotowijayan 20A Yogyakarta)
- Batik Rosso (Jalan Wonosari Km7 Wiyoro Kidul gang Flamboyan I Yogyakarta)
- Gee batik (Jalan Tunjung No 8 Baciro Yogyakarta)
- Batik Mangkoro (Jalan Malioboro No 163 Yogyakarta)
- Batik Lereng Merapi (Jalan Parangtritis Km 4 Perwita Regency, Arwana Yogyakarta), dan
- Ragam Kriya (Jalan KH Ahmad Dahlan No 73 Yogyakarta).
Jogjakarta selalu dibanjiri oleh pengunjung terutama pada saat musim liburan, baik lokal maupun manca negara. Berwisata ke Jogja rasanya ada yang kurang kalau tidak belanja baju atau kain batik. Jogjakarta dan Batik seperti dua sisi yang terdapat pada satu koin. Para wisatawan/pengunjung biasanya belanja batik Jogja untuk oleh-oleh, koleksi ataupun dipakai sendiri. Batik Jogjakarta mempunyai ciri khas dalam tampilan warna dasar putih bersih dan mencolok dengan menonjolkan motif Keraton serta diperkaya dengan parang dan nitik. Adapun beberapa motif batik tulis khas Jogjakarta diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Motif Ceplok Grompol
2. Motif Kawung
3. Motif Parang
4. Motif Lereng
5. Motif Nitik
Motif Batik Tulis Khas Jogja |
6. Motif Truntum
7. Motif Semen
8. Motif Gurda (Garuda)
9. Motif Isen
Saat ini BatikIndonesia Asal Jogja tersohor Hingga ke Manca Negara dan Diakui Dunia.
Tulisan ini diikutkan dalam Kompetisi Blog JIBB yang diselenggarakan oleh Dewan Kerajinan Nasional, mengangkat tema: “Tradition for Innovation.”
Betul mas, kalau ke jogja gak beli batik...entar enggak bisa tidur nyenyak sampai di rumah....buktiin deh.... ;)
ReplyDeleteHahaa... Iya mbak... Sdh saya cb... Wkwkwk
Delete