Persiapan Menjelang Pelaksanaan PPG untuk Alumni SM-3T Angkatan IV

Ingat! Persyaratan ini hanya untuk pandangan awal saja.
Salam maju bersama, kembali saya akan berbagi informasi terkait pelaksanaan Pendidikan Profesi Guru Pasca SM-3T angkatan IV. Berdasarkan apa yang saya pantau dari beberapa media sosial khususnya facebook, para alumni SM-3T sudah mulai gelisah dan penasaran ingin cepat-cepat mendapat informasi tentang pelaksanaan PPG. Bahkan ada yang menyatakan bahwa pelaksanaan PPG tahun ini diundur, benarkah? Masih banyak pertanyaan lain terkait pelaksanaan PPG yang saya lihat dari group di facebook meliputi: kapan PPG dimulai? wajib atau tidak sih alumni SM-3T untuk ikut PPG? apa saja persyaratan PPG? jurusan ( bla bla bla ) nanti PPG nya dimana? kuota perjurusan di setiap LPTK jumlahnya berapa? Lumayan banyak juga ya pertanyaannya, hmmm..... Mari kita simak jawabannya.

Terkait kegelisahan tentang pelaksanaan PPG yang katanya diundur itu tidak benar! PPG tetap dilaksanakan secara continue. Artinya, dimana angkatan sebelumnya sudah selesai kemudian angkatan berikutnya langsung masuk PPG. Tidak memakan waktu lama untuk menunggu masuk PPG setelah angkatan sebelumnya sudah selesai. Jaraknya hanya 2 Mingguan - 1 Bulan untuk mempersiapkan segala fasilitas asrama oleh pengelola dan pengurusan pemberkasan bagi para calon peserta PPG angkatan baru.

Perlu diketahui khusus untuk para alumni SM-3T angkatan IV yang sebentar lagi akan masuk PPG siapkan diri kalian, berkas-berkas juga harus sudah mulai di urus, pakaian dan baju mana saja yang sekiranya nanti dibutuhkan jangan sampai ketinggalan, karena kami angkatan III pada pertengahan bulan Februari 2016 sudah Yudisium. Itu berarti kemungkinan akhir bulan Februari/awal Maret 2016 kalian sudah berada di Asrama untuk mengikuti serangkaian kegiatan prakondisi.

Jika ada pertanyaan wajib atau tidak alumni SM-3T ikut PPG? Jawabannya dikembalikan kepada pribadi masing-masing saja, karena program PPG ini sebenarnya adalah reward yang diberikan oleh pemerintah bagi kita para alumni SM-3T. Toh kita tidak bayar dan tidak rugi juga. Justru kita akan mendapatkan banyak ilmu, teman baru, dididik oleh tenaga pendidik profesional, mendapatkan uang saku, bisa memanfaatkan fasilitas lainnya, dan mendapatkan sertifikat pendidik dengan menyandang gelar Gr. sebutan untuk guru profesional. Jadi fikirkan lagi untuk TIDAK mengambil program PPG, yang jelas-jelas sangat banyak sekali nilai plusnya. Ingat, tahun 2016 kedepan persyaratan untuk mengikuti CPNS (guru) harus melampirkan sertifikat pendidik (akta IV sudah tidak berlaku loh ya).

Saat ini informasi tentang jadwal pelaksanaan PPG angkatan IV dan persyaratannya memang belum keluar tapi sudah ada loh ya jadwalnya. Sedangkan persyaratannya memang sama belum dikeluarkan juga untuk angkatan ke IV ini. Tapi dilihat dari pengalaman dulu biasanya persyaratannya itu tidak terlalu jauh berbeda dengan angkatan sebelumnya. Ya Meskipun di setiap LPTK penyelenggara PPG itu persyratannya tidak sama sih, makanya tunggu nanti info dari LPTK masing-masing.

Bagi para calon peserta PPG sebelumnya akan ada informasi pembagian lokasi penempatan PPG melalui website LPTK asal waktu mendaftar SM-3T. Perlu diketahui, dalam pembagian lokasi PPG iini tidak mesti yang dulunya mendaftar SM-3T melalui salah satu LPTK tertentu akan PPG di LPTK itu juga. Melainkan bisa saja akan dipindahkan ke LPTK lain yang disesuaikan antara kuota dan jumlah peserta dari setiap Jurusan. Karena ada LPTK yang tidak membuka kelas PPG untuk jurusan tertentu, ada juga yang jumlah peserta dalam salah satu jurusannya melebihi kuota. Hal demikian yang mengakibatkan adanya pemindahan lokasi PPG untuk beberapa peserta dalam jurusan tertentu. Misalkan, saya mendaftar SM-3T dan pilihan lokasi PPGnya pun di UNY tapi karena di UNY untuk Jurusan yang saya ampu tidak membuka kelas PPG dan yang membuka kelas PPG sesuai dengan Jurusan saya adanya di Kupang maka di Kupanglah saya nanti akan mengikuti PPG selama 1 tahun.

Mungkin hanya itu dulu informasi yang bisa saya bagi kepada adek-adek calon PPG angkatan IV tentang Persiapan Menjelang Pelaksanaan PPG. Tetap semangat, kompak, sabar, dan imbangi dengan do'a. Namun sekali lagi saya tegaskan, terkait dengan persyaratan yang saya share di atas itu hanya sebagai pandangan awal saja. Persyaratan yang valid nanti tunggu dari masing-masing LPTK penyelenggara PPG SM-3T angkatan IV yang kemungkinan sudah bisa kalian dapatkan pada minggu terakhir pada bulan Februari 2016.

Postingan terkait:

5 Tanggapan untuk "Persiapan Menjelang Pelaksanaan PPG untuk Alumni SM-3T Angkatan IV"

  1. Jadwalnya beneran sudag ada toh mas? Tapi kok belum dipublikasikan ya mas?

    ReplyDelete
  2. Mksih banyak mas infony, lumayan bisa mengurangi kegelisahan...

    ReplyDelete
  3. Terima kasih mas informasinya :). Salam kenal, saya SM3T angkatan IV. Blognya keren, salut masih kontinue ngeblog di tengah kesibukan PPG

    ReplyDelete
  4. mantap ni, lumayan buat ngobatin rindu ppg

    ReplyDelete

Terimakasih telah mengunjungi blog saya, semoga bermanfaat.